Guna memudahkan koordinasi bagi pengurus dan anggota PKK, pada tahun 2009 dibentuk paguyuban PKK khusus Kadus I. Agenda utamanya adalah pertemuan 3 bulan sekali setiap tanggal 20, disamping juga mendukung dan mengikuti kegiatan-kegiatan lain yang diprogramkan oleh PKK Desa.
Pertemuan bulan ini dilaksanakan pada hari Senin, 19 Maret 2012 bertempat di Poliklinik Desa (PKD) Kadus I. Dihadiri sekitar 50 orang anggota, pertemuan dimulai pukul 14.00 wib dibuka oleh pembawa acara dari RW 3 yang mendapatkan giliran bertugas pada hari ini. Dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Mars PKK, sepatah kata dari piket dan santapan rokhani. Nurfaidah dalam santapan rohani menyampaikan 10 hal penting yang harus ditaati oleh seorang
wanita supaya menjadi istri yang solekhah dan berbakti kepada suaminya.
Acara dilanjutkan dengan sosialisasi E-KTP, program sertifikat massal swadaya, dan informasi lain baik yang berhubungan dengan program pemerintah desa maupun pengetahuan umum lainnya. Disampaikan oleh Romini, yang juga Kaur Keuangan di Pemerintah Desa Beji pentingnya seluruh warga untuk mengikuti program E-KTP yang akan dimulai bulan April mendatang. Karena E-KTP diwajibkan bagi seluruh warga negara Indonesia yang sudah wajib KTP, tidak terkecuali bagi warga yang telah memiliki KTP seumur hidup maupun KTP masih berlaku. Diharapkan warga segera mendatangi tempat pelayanan E-KTP setelah menerima undangan, dengan membawa KTP, SP NIK, dan undangan tersebut.
Antusiasme hadirin terlihat dengan banyaknya pertanyaan yang diajukan terkait materi yang disampaikan dan semua dapat dijawab dengan memuaskan. Cukup banyak informasi yang disampaikan pada hari ini hingga pertemuan baru dapat ditutup pada pukul 16.30 wib.